Timnas Merah Putih sepertinya terus direcoki oleh hal-hal non-teknis. Kini striker timnas, Irfan Bachdim, yang harus terseret dan terjebak dalam pertarungan kepentingan. Semuanya berawal ketika Persema Malang -- klub tempat Irfan mulai merintis karier profesionalnya di Indonesia – memutuskan untuk keluar dari kompetisi Liga Super Indonesia (LSI). Klub berjuluk Laskar Ken Arok itu ingin menjadi klub profesional dan mandiri yang tidak bergantung pada dana APBD seperti kebanyakan klub-klub LSI. Penggunaan dana APBD dinilai membuat klub jadi tidak profesional karena banyak campur tangan, intrik dan kepentingan.
Klub saudara tua Arema Malang itu hengkang dari LSI juga karena sering dirugikan selama berpartisipasi di kompetisi miliki PSSI tersebut. Alhasil, Persema memilih pindah ke Liga Primer Indonesia (LPI) yang menjadi kompetisi tandingan LSI.
PSSI menilai LPI sebagai kompetisi ilegal karena keberadaannya tidak berada di bawah PSSI. Dan sebagai konsekuensi atas keilegalan tersebut, PSSI mengancam akan memberikan sanksi degradasi kepada klub yang bersikeras ikut LPI.
Sialnya, tidak hanya klub saja yang bakal terkena sanksi PSSI. Ancaman hukuman juga akan menerpa semua yang terlibat dalam klub peserta LPI tersebut.
‘’Sanksi juga akan diberikan kepada semua yang ikut terlibat mulai dari tim manajemen, jajaran pelatih maupun pemain yang saat ini memperkuat klub tersebut,’’ kata CEO PT Liga Indonesia, Joko Driyono, seperti dikutip Antara.
Irfan Bachdim pun akhirnya ikut terseret dan terjebak dalam pertarungan dua kepentingan tersebut . Dia terancam dicoret dari timnas apabila memilih tetap bergabung dengan Persema Malang dan bermain di kompetisi tandingan PSSI.
Irfan Bachdim memang harus memilih. Apakah dia akan memilih LPI demi menghormati kontraknya bersama Persema Malang. Ataukah dia harus tunduk pada ancaman PSSI demi menyelamatkan mimpinya bermain bersama timnas.
Apapun pilihan Irfan, yang pasti adalah ucapan pelatih Alfred Riedl kembali terbukti kebenarannya. Bahwa banyak kepentingan non-teknis yang merecoki.
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
Labels
200 orang tewas Sudan Selatan
alkohol
Aneh
Anelka Chelsea
anggur Tertua
Antusias Masyarakat Sambut Tahun Baru
Arsenal Kipernya Absen karena cidera
BB Blokir Pornografi
Bercinta Klimaks Flu Menyerang
Berita International
Berita Kesehatan
Berita Nasional
Berita New
Bisnis Online
Bubar Tanpa Buat Rusuh
Diego Michiels ikut seleksi Timnas
entertaintment
Gayus
Gerrard Tak Dapat Perkuat Inggris
Indonesia Gagal Juarai AFF
Info Artis
Info Teknologi
International
Irfan Bachdim Terjebak
Jalan Sudirman Jadi Lautan Manusia
Jantung Kambuh
Jupe Balas Laser Malysia dengan BH
Kekalahan Timnas Sebab SBY
Kesehatan
Lifestyle
Liga England
Liga England Ferguson lirik De Rossi
Liga England MU vs Chelsea
Liga England Rooney (MU)
Mahasiswa RI Di Mesir
Meninggalnya Artis Adjie Massaid
Menu Makan Wanita Haid
Milan Harapan Raih Juara Liga
Minuman keras tertua
MU Unggul atas Blackpool
Mundurnya Presiden Mesir
Nurdin Halid Harus Diganti
Olah Raga
Park Ji Sung dan Kisuke Honda daftar pemain terbaik Asia
Pelatih Timnas Aman Pasca Piala AFF
Penjagaan Diperketat Saat Final AFF
Petinggi Google Wael Ghonim Pahlawan
Rasia Laser dan Petasan Leg Kedua Final AFF
Riedl dengan Timnas Indonesia
Sehat Dari Kesenangan
Seni Budaya
Serba Serbi
Soal Gayus Polri-Kemku Gelar Rapat
Sports
Teknologi
Tentang Krisis Mesir
Timnas Harus Bangkit
Timnas Indonesia
Timnas U-23 Berduka
Tips
Tips Kesehatan
Video
Wapres Mesir Mendesak Demonstrasi Segera Berakhir
whisky
wikileaks
wikileaks indonesia
0 comments:
Post a Comment